5 tanda lahir baru : Tidak mengasihi dunia ini – J.C Ryle

Seseorang yang telah lahir baru tidak membuat opini dunia ini sebagai penentu, apakah tindakan yang dilakukannya itu benar atau salah.

Dia melawan arus dunia ini, pendapat pendapatnya dan kebiasaan kebiasaannya. Apa yang orang katakan ? tidak lagi menjadi masalah buat dia. Dia tidak lagi mengasihi dunia ini. Dia tidak lagi menemukan kesenangan yang menurut orang orang di sekitar dia adalah sebuah kebahagiaan. Dia tidak dapat lagi menikmati kesenangan kesenangan mereka – apa yang disebut kesenangan kesenangan itu cuma membuatnya lelah ; kesenangan kesenangan itu adalah sia sia bagi dia, tidak menguntungkan dan tidak mempunyai nilai yang kekal. Dia mengalahkan rasa takut akan dunia ini. Dia puas melakukan hal hal yang menurutnya penting tapi menurut orang sekelilingnya itu adalah tidak perlu. Kalaupun mereka menemukan kesalahan di dalam dirinya, itu tidak masalah baginya. Mereka mengejeknya – tapi dia tetap tidak bergeming. Dia lebih menyukai pujian dari Allah dari pada pujian dari manusia. Dia lebih takut kepada Allah daripada takut kepada manusia.

Dia telah menghitung harganya. Dia telah menetapkan pendiriannya. Adalah hal kecil baginya sekarang apakah dia disalahkan atau dia dipuji. matanya tertuju kepada Dia yang tidak kelihatan. Dia memutuskan untuk mengikuti Yesus kemanapun. Apabila memang diperlukan dalam mengikut Yesus ini berarti harus keluar dari dunia ini dan dipisahkan, seseorang yang telah baru ini tidak akan menolak untuk melakukan apa diperlukan, cara pandangnya bukanlah cara pandang orang secara umumnya lagi dan itu akan membuatnya menjadi sendirian dan aneh –anda tidak dapat mengguncangkannya. Dia bukan lagi budak dunia ini. Menyenangkan dunia bukan tujuannya lagi. tujuan utama dia sekarang adalah menyenangkan Allah.

Pembaca, saya telah memberitahukan kepada anda tanda tanda lahir baru ini. Apakah yang akan rasul rasul katakan tentang anda ? apakah anda lahir dari Allah ?

Comments

Popular posts from this blog

Masih Adakah Pewahyuan Sekarang Ini?

Sebuah Biografi Singkat Mengenai Kehidupan John Wesley

Pengertian Kelahiran Kembali (Regenerasi) dan Efek yang mengikutinya